Kontroversi Tiga Pemuda Mirip Warkop DKI

Hiburan

Personil Warkopi

Penulis:Bearita.com

Pertanyaannya, mereka memang mirip, memiripkan diri atau malah sengaja dimirip-miripkan oleh manajemen?

Kalau seandainya mereka dari asalnya sudah mirip warkop DKI, tentu tidak masalah. Selama mereka tidak menggunakan kemiripan itu untuk tujuan komersial dengan membawa nama warkop DKI, karena nama warkop DKI adalah sebuah brand telah didaftarkan hak kekayaan intelektual-nya.

Akan menjadi lebih bermasalah apabila mereka bertiga bukan teman tongkrongan, tapi sengaja dipertemukan, didandani, dibuat semirip mungkin oleh manajemen, kemudian diviralkan dan tampil untuk tujuan komersial. Terlebih, mereka membawakan jokes yang berasal dari warkop DKI.

Ini tentu berbeda dengan orang yang tampil di TV karena mirip presiden atau pejabat. Presiden dan pejabat bukanlah brand yang mendaftarkan hak kekayaan intelektual-nya.

Seseorang harusnya lebih aware dan menghargai hak kekayaan intelektual sebagai sebuah karya orang lain, karya yang kita tidak tau bagaimana mereka jatuh bangun bertahun-tahun untuk menghasilkan brand serta nama besar seperti sekarang.

Kalaupun ingin memakai brand orang lain, seharusnya lebih bisa bersopan santun dengan meminta izin kepada pemegang HAKI tersebut.

Terkait
Sumber Referensi Cerdas | Beragam Informasi Unik dan Berani
Copyright ©2024 bearita.com All Rights Reserved